Kupang,Pesonantt.com- Komunitas Catur Belakang GOR, bekerjasama dengan Pengurus Provinsi Catur (Percasi) Nusa Tenggara Timur (NTT), menggelar turnamen catur.
Kegiatan digelar selama dua hari yakni hari Sabtu 30 - 01 Desember 2024.
Pertandingan catur yang berlangsung di eks gedung gelanggang remaja Kupang ini dipimpin oleh wasit berlisensi dari Percasi NTT, menjamin jalannya pertandingan berlangsung dengan adil dan profesional.
Turnamen ini tidak hanya bertujuan untuk menyalurkan minat dan bakat para pemain catur, tetapi juga sebagai upaya untuk mendukung program pemerintah dalam mencerdaskan anak bangsa melalui olahraga catur.
Sebagai salah satu olahraga yang mengasah kecerdasan dan strategi, catur diharapkan dapat menjadi sarana bagi generasi muda untuk mengembangkan kemampuan berpikir kritis dan memecahkan masalah.
Kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari IPTU Dedy Avendy Rolle, yang menjadi sponsor utama turnamen.
"Saya mendukung penuh kegiatan ini karena olahraga catur memiliki peran penting dalam membentuk karakter dan kemampuan intelektual anak-anak kita," ujar IPTU Dedy dalam sambutannya.
Turnamen ini diikuti oleh berbagai kalangan, mulai dari pelajar hingga pecinta catur dewasa, yang menunjukkan antusiasme tinggi dalam berkompetisi.
Acara ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin dan berkelanjutan, memberi kesempatan bagi lebih banyak orang untuk terlibat dalam olahraga yang penuh manfaat ini.
Komunitas Catur Belakang GOR dan Percasi NTT berharap bahwa melalui kegiatan ini, akan ada lebih banyak talenta muda yang muncul dan turut berkontribusi dalam mengangkat prestasi olahraga catur di tingkat provinsi maupun nasional.
Peserta yang suda mendaftar 100 pecatur yang terdiri dari pelajar dan pecatur dewasa.( Yuser)